Cegah Penyebaran Antraks, Dinas Pertanian Beri Penyuluhan

Akbar Mo 20 Januari 2020 10:51:43 WIB

SIDA_Dadapayu. Dinas Pertanian Gunungkidul memberikan sosialisasi tentang antraks kepada masyarakat Dadapayu pada hari senin (20/01) pagi di aula balai desa Dadapayu. Kegiatan sosialisasi ini adalah salah satu usaha dari pemerintah untuk bisa memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang bahaya virus antraks. Terlebih saat ini sedang hangat di wilayah gunung kidul terdapat wilayah yang terdeteksi positif antraks.

 

Guna mencegah penyebaran virus ini, pemerintah pun sudah melakukan beberapa upaya. Seperti pendataan hewan ternak di sua padukuhan di Dadapayu. Tapi untuk tindakan yang lebih serius yaitu dilakukan di wilayah padukuhan pelem. Padukuhan pelem merupakan daerah yang berbatasan langsung dengan padukuhan ngrejek,Gombang, Ponjong yang notabene terdeteksi positif antraks. Dinas pun bergerak untuk membentengi wilayah yang belum terdampak dan mengisolir wilayah yang sudah terjangkit.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar