Mayarakat Kalurahan Dadapayu masih Nguri-uri Tradisi Kirim Dowo

Mus 10 Maret 2022 15:12:27 WIB

SIDA_DADAPAYU. Kamis Kliwon 10 Maret 2022 Beberapa padukuhan di Kalurahan Dadapayu melaksanakan Tradisi Kirim Dowo. Pada dasarnya tradisi ini tidak ada patokan hari. Kirim dowo/ Kirim do’a ini intinya adalah Kegiatan rutin yang dilaksanakan setahun sekali setelah panen raya  sebagai perwujudan rasa syukur masyarakat kepada Tuhan Yang Maha Memberi segalanya. Kegiatan kirim dowo ini dilaksanakan dengan cara wetonan. Wetonan ini biasanya cething/tempat nasi berisi nasi, lauk pauk(tahu, tempe, ayam, telur) ,peyek serundeng dll tergantung warga masyarakat. Kita ambil contoh di padukuhan Nogosari, masyarakat mengumpulkan weton di masjid dan di doakan oleh kaum yaitu Bpk Sumpeno dari rt.02/rw.06.

Bagaimanapun hasil panennya masyarakat masih selalu menjaga dan melaksanakan tradisi ini dengan harapan semoga semua masyarakat di beri kemudahan dalam segala hal dan di panen tahun depan dapat di beri yang lebih lagi,

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar