Buka Bersama Pemerintah Desa Dadapayu
dee 31 Mei 2019 21:14:28 WIB
Dadapayu (SIDA) – Pemerintah Desa Dadapayu bersama BPD serta LPMD Desa Dadapayu mengadakan buka bersama di Balai Desa Dadapayu. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat, 31 Mei 2019. Kepala Desa Dadapayu, Bapak Jumadi hadir bersama Sekretaris Desa, Kasi, Kaur, Staf, Dukuh se Desa Dadapayu, Babinsa, Bhabinkantibmas, jajaran BPD, dan LPMD. Kegiatan ini menjadi sarana untuk memperkuat jalinan silaturahmi antar pemerintah desa serta unsur-unsur lainnya. Kegiatan ini menjadi program puncak sebelum cuti bersama tiba. Dalam kegiatan ini pula dilaksanakan perpisahan salah satu dukuh yang akan purna tugas pada 2 Juni 2019. Beliau adalah Bapak Karsino, Dukuh Padukuhan Ploso.
Kegiatan ini tidak berakhir pada buka bersama namun masih berlanjut safari tarawih yang dilaksanakan di Masjid Nurul Huda Kauman. Kepala Desa bersama Pemerintah Desa selalu menjalin silaturahmi salah satunya dengan diadakannya safari tarawih ini. Dalam safari tarawih ini Bapak Kepala Desa yang memberikan tausiah tentang keutamaan Bulan Suci Ramadhan bagi tiap muslim. Disinggung pula himbauan keamanan ketika pelaksanaan hari kemenangan idul fitri. Selain itu disampaikan makna keberagaman yang ada dilingkungan kita sebagai kekuatan untuk kita, bukan untuk memecah belah. “Mari saling bertoleransi, menjaga kesatuan dan persatuan”, Pesan Bapak Kepala Desa. Pesan ini disampaikan mengingat maraknya berita yang beredar di media masa, mudah-mudahan kita selalu bijak dalam menerima setiap informasi, dan tidak mudah terprovokator. Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian kenang-kenangan kepada jamaah Masjid NUrul Huda oleh Bapak Kepala Desa dan diterima Bapak Suyono takmir masjid setempat.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Kepulangan Sutiayah Disambut Meriah di Dadapayu Usai Raih Emas di Peparda DIY
- SUTIAYAH JUARAI CABANG ANGKAT BERAT DI PEPARDA DIY 2024
- Verifikasi Lapangan Akreditasi Penetapan Kalurahan Rintisan Budaya Tahun 2024 Kalurahan Dadapayu
- ANTUSIAS WARGA KALURAHAN DADAPAYU DALAM KEGIATAN GERTAKBANGMUS
- Jadwal Pelaksanaan Safari Tarawih Ramadhan Kalurahan Dadapayu
- MALAM TIRAKATAN DALAM RANGKA HARI JADI DIY KE 269
- PEMERINTAH KALURAHAN DADAPAYU MENGUCAPKAN SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA RAMADHAN.