Pembinaan Forum Kerukunan Umat Beragama

dee 17 Mei 2019 10:49:05 WIB

Dadapayu (SIDA) – Jumat 17 Mei 2019 Pemerintah Desa Dadapayu, bersama Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Desa Dadapayu menyelenggarakan Pembinaan FKUB. Kegiatan Pembinaan FKUP dihadiri oleh rombongan FKUB Kabupaten, Kesbangpol Gunungkidul, dan Forkopimca Kecamatan Semanu serta KUA Kecamatan Semanu. Kegiatan ini diapresiasi oleh Bapak Jumadi mengingat kondisi masyarakat Desa Dadapayu yang multikultural. Forum kerukunan antar umat beragama dapat menjadi wadah bagi masyarakat bagaimana perbedaan yang ada tidak memicu perpecahan tetapi menjadi kekuatan, mewujudkan Persatuan dan Kesatuan.

“Guyup Rukun Gemah Ripah Lohjinawi yang menjadi harapan dalam forum ini” ungkap Bapak H.Iskanto, S.Ag (Ketua FKUB Kabupaten). Disampaikan pula dalam kegiatan ini, minoritas dan mayoritas jangan saling menindas, ciptakan toleransi dan kerukunan antar intern, antar agama, ataupun pemeluk agama dengan pemerintah.

Di Desa Dadapayu, terdapat 3 Agama yaitu Islam, Kristen, dan Katholik. Mayoritas beragama Islam yang tersebar di 20 padukuhan. Meskipun demikian tidak pernah terjadi konflik keagamaan di Dadapayu, harapannya kondisi ini semoga tetap bisa dilestarikan. Hidup Berbeda namun tetap berdampingan.

Kegiatan Kerukunan dari FKUB hari ini dilanjutkan Ikrar Kerukunan yang dipimpin Kepala Desa Dadapayu, dan ditirukan peserta dilanjutkan penandatanganan oleh perwakilan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat yang mengikrarkan Kerukunan Tersebut. Ikrar tersebut diantaranya :

Satu, menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan bangsa.

Dua, menciptakan dan menjaga kerukunan demi terwujudnya suasana aman, tenteram, damai.

Tiga, menghargai dan menghormati perbedaan ditengah masyarakat, termasuk perbedaan pilihan politik sebagai konsekuensi berdemokrasi di Indonesia, dengan tetap menjaga suasana sejuk penuh kekeluargaan dan persaudaraan.

Empat, berkomitmen untuk memasyarakatkan Gerakan Ngajeni sebagai upaya nyata menyelesaikan permasalahan sosial di Desa Dadapayu, Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunungkidul

 

Setelah ikrar ini, diharapkan kerukunan warga masyarakat di Desa Dadapayu semakin meningkat meskipun banyak perbedaan yang ada.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar